Kamis, 06 Agustus 2009

Pengakuan Top Meragukan (Bikinan Intelijen atau Orang Iseng?)

Sejak kemarin beredar pengakuan yang berasal dari Amir Tandzim Al Qo'idah Indonesia: Abu Mu'awwidz Nur Din bin Muhammad Top Hafidzohullah di Media Islam Bushro. Isinya tentang pertanggungjawaban peledakan bom di hotel JWM dan RC. Banyak yang menyangsikan pengakuan tersebut benar-benar dari seorang buronan N.M. Top karena diluar kebiasaannya.

Saya mencoba menelusuri secara amatiran apakah tulisan tersebut benar dari N.M. TOP, orang iseng atau agen intelijen baik asing maupun dalam negeri. Apabila membuka blog tersebut maka dominasi warna hitam dengan tulisan putih. Ada 2 gambar ditampilkan, satu di atas tulisan tentang hotel JWM dan satu lagi di atas tulisan tentang hotel RC. Apabila diklik kanan pada image tersebut (sejak kemarin tampilan image tersebut hanya berwujud kotak) maka akan diketahui nama filenya yaitu KETERANGAN Mbak Mar/image001.gif dan KETERANGAN Mbak Riz/image001.

Nama file image yang digunakan untuk 2 hotel tersebut adalah Mbak Mar dan Mbak Riz. Menilik dari gaya bahasa yang digunakan terkesan sedikit ada keisengan dan berbeda dengan isi dari tulisan yang disampaikan tentang jihad. Penulisnya mempunyai rasa humor dengan penamaan dua orang perempuan tersebut. Dari sedikit hal tersebut ada beberapa kemungkinan:

  1. Pembuat blog tersebut seorang laki-laki
  2. Mempunyai rasa humor yang tinggi
  3. Menamakan target dengan nama Mbak Mar dan Mbak Riz bisa jadi dia sangat menyenangi perempuan tetapi bisa juga sangat membenci perempuan karena menghancurkan simbolisasi perempuan tersebut.
  4. Seorang pengecut karena tidak menunjukkan jatidiri sebenarnya dengan tujuan apapun. Apabila benar pengebom adalah orang yang tidak bertanggung jawab, apabila orang iseng maka keterlaluan isengnya dan apabila intelijen pasti bertujuan untuk mengarahkan bahwa pelaku benar N.M. Top dan umat Islam.

Apakah kemungkina permainan intelijen ada? Saya kebetulan menemukan situs plesetan dari blog tersebut dengan nama alamat sangat mirip di http://mediaislam-bushro.blogpsot.com/ (perhatikan bukan blogspot tetapi blogpsot). Isi blog dengan nama sama mediaislam-bushro tersebut bergambar tembok ratapan di Israel dengan kata pembuka seperti dalam situs tersebut:

WELCOME to an easy to navigate MEGA-SITE of Bible, church, Christian & religious info, news & studies (app. 6000 pgs and 7000 subjects). Includes Audio & written Bible & Sermons, Doctrines, Prayer, Prophecy, Spiritual Warfare, Statistics plus a Photo Tour of Israel. Among the most in-depth sites of it's kind, by God's mercy. This page can prove the Bible is true. Apa tujuan pembuat kedua situs ini? Apakah ada hubungannya? Benarkah hanya kerjaan orang-orang iseng belaka? Adakah keterlibatan agen asing seperti Mossad, CIA? Kita tunggu hasil penelusuran yang berwenang lebih lanjut.

Tidak ada komentar: